Scientia Square Park, Taman indah dengan Beragam Wahana Outdoor di Tangerang 

Avatar photo

Nadia H

Scientia Square Park, Taman indah dengan Beragam Wahana Outdoor di Tangerang

Scientia Square Park adalah destinasi wisata outdoor yang menawarkan beragam wahana menarik untuk dinikmati oleh pengunjung dari segala usia.

Scientia Square Park merupakan taman rekreasi keluarga yang asri dan modern di tengah kawasan perkotaan. Taman ini kemudian bertransformasi menjadi pusat kegiatan untuk semua kalangan baik itu sebagai tempat liburan maupun kegiatan bermanfaat lainnya. Simak lebih lengkap tentang wahana, kegiatan, dan fasilitas apa saja yang bisa dicoba di taman ini.

Kegiatan yang Menarik Dilakukan Scientia Square Park

Kegiatan yang Menarik Dilakukan Scientia Square Park
Foto: Instagram/Scientia Square Park

1. Kegiatan Safari

Kegiatan safari yang bisa dilakukan di taman ini beragam, pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan beberapa hewan peliharaan yang ada di taman ini pula.

Contoh kegiatan yang bisa dicoba misalnya menaiki kuda, bermain dengan kelinci, memberi makan ikan koi, bermain dengan anjing, melihat kerbau, hingga memancing ikan.

Hampir semua kegiatan safari diperbolehkan untuk semua umur, maka dari itu, jangan ragu untuk datang ke tempat ini dan nikmati waktu menyenangkan bermain dengan hewan-hewan secara bebas.

Selain itu, ada beberapa kegiatan yang dipungut biaya tambahan, lebih jelasnya bisa melihat di website resmi taman ini.

2. Kegiatan Olahraga

Selain berinteraksi dengan hewan, taman ini juga menawarkan kegiatan olahraga yang menyenangkan untuk para pengunjung.

Dimana semua wahana olahraga tidak dipungut biaya tambahan lagi, sehingga pengunjung bisa bebas untuk menggunakan wahana-wahana olahraga yang sudah ada di sini.

Wahana olahraga yang ada meliputi In-Line Skate untuk sepatu roda, Velocity Skatepark untuk bermain skateboard, wall climbing, jogging track, dan beberapa fasilitas olahraga outdoor yang ada di area taman

Promo Shopee Terbaru

Selain itu, ada pula O’Splash Water Playground, kolam renang yang dilengkapi seluncuran dan waterboom untuk bermain air yang menyenangkan.

3. Kegiatan Bertani

Selanjutnya, Scientia Square Park ini juga memiliki area hijau terbuka yang luas. Yang kemudian dimanfaatkan sebagai tempat untuk kegiatan bertani khusus untuk anak-anak.

Dimana mereka bisa merasakan pengalaman menanam padi, memanen padi, melukis topi petani, hingga bermain kerbau layaknya di persawahan.

4. Explorer Club

Explorer Club adalah kegiatan yang dikhususkan untuk anak-anak, dimana mereka akan merasakan sehari menjadi seorang petani.

Ada beberapa aktivitas menarik dan bermanfaat yang bisa dilakukan. Kebanyakan dari aktivitas tersebut berkaitan erat dengan kegiatan alam, ketangkasan, kerajinan, seni, dan lain sebagainya.

Ada kegiatan menanam padi di sawah, memanen padi, bermain dengan kerbau di sawah, melukis topi petani, membuat bento box, membuat pizza, wall climbing, dan masih banyak lagi.

Kegiatan Explorer Club ini bisa dilakukan secara berkelompok, karena banyak pula sekolah yang bekerja sama dengan pihak pengelola taman untuk siswanya bisa mencoba kegiatan ini.

Alamat, Rute Lokasi dan Tiket Masuk

Lokasi taman ini di Jl. Scientia Boulevard, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang. Tempat ini sangat strategis karena berada di kawasan Summarecon Serpong yang mudah diakses dari mana saja.

Selain itu, tempat ini juga dekat dengan banyak fasilitas umum seperti hotel, restoran, hingga rumah sakit.

Jam buka Scientia Square Park untuk hari Senin – Kamis pukul 08.00 – 21.00, Jumat 08.00 – 22.00, Sabtu 06.00 – 22.00, dan Minggu 06.00 – 21.00 WIB. Sedangkan, harga tiket masuk untuk weekdays Rp. 45.000 dan weekend atau libur Rp. 90.000 per orang.

Selain itu, ada pula harga untuk berlangganan, ada yang perbulan maupun per tahun. Cek website resmi untuk informasi lebih lanjut.

Fasilitas Wisata yang Tersedia

Fasilitas Wisata yang Tersedia
Foto: Instagram/Scientia Square Park

1. Pusat Kuliner

Selain berbagai macam wahana dan kegiatan yang dicoba di taman ini, ada pula pusat kuliner yang bisa menjadi tempat mengisi perut setelah berkegiatan.

Banyak macam restoran yang menyajikan berbagai menu di tempat ini, mulai dari menu khas nusantara hingga fast food, semuanya ada disini.

Beberapa contohnya adalah Mcdonald’s, Oto Bento, Bakmi Ayam Alok, Gokana Ramen, Lao Pan Dimsum, Richeese Factory, Radja Gurame, Solaria, Sate Ndan, Potato Corner, Janji Djiwa, Kopi Kenangan, Juice Point, Haagen Daz, Hippie Peas Cafe, Farmers Market, dan masih banyak lagi. Dijamin pengunjung tidak akan kecewa menyantal hidangan di sini.

2. Toilet dan Mushola

Fasilitas penting seperti toilet dan mushola juga tersedia di Scientia Square Park ini, sehingga pengunjung tidak perlu keluar area taman jika ingin menggunakan fasilitas tersebut.

Ada beberapa bilik toilet, sehingga bisa mengakomodasi banyak pengunjung. Kondisi kebersihan kedua fasilitas tersebut juga selalu dijaga, sehingga pengunjung bisa menggunakannya dengan nyaman.

3. Ruang Ibu dan Anak

Ada pula ruang ibu dan anak di taman ini. Sehingga bagi para ibu yang ingin menyusui anaknya di dalam ruangan yang nyaman, bisa menggunakan ruang ini.

Selain itu, juga diperbolehkan untuk tempat mengganti baju atau popok anak di ruangan ini. Kebersihan dan kenyamanan dari ruangan pengunjung menjadi prioritas utama.

4. SIM Corner dan ATM

Menariknya, di kawasan taman ini juga terdapat SIM Corner dan Samsat Kelapa Dua. Hal ini memudahkan untuk orang yang ingin membuat atau memperpanjang SIM mereka, bisa dilakukan dengan cepat di tempat ini.

Lalu, ada juga gerai ATM, yang memudahkan jika ingin mengambil uang. Tidak perlu pergi keluar kawasan taman.

5. Venue Acara Special

Taman ini juga bisa dijadikan sebagai venue acara special. Contohnya ada venue untuk pesta ulang tahun, lokasi pre-wedding, amphitheater serbaguna, area terbuka the farm, bamboo alley, dan juga area by the paddy. Pengunjung bisa mendapatkan paket harga menarik melalui website resmi taman ini.

Di tengah hiruk-pikuk kota metropolitan, tempat wisata asri yang terbuka dan modern memang sangat dibutuhkan.

Untuk itulah, taman ini dibangun dengan wahana dan fasilitas lengkap, sehingga pengunjung bisa menikmati area taman yang sejuk sekaligus melakukan berbagai macam kegiatan menarik di tempat ini.

Related Articles